Sabtu, 25 Juni 2011

Gagal bersaing dengan iPad, Vendor Tablet Android segera beralih ke Windows 8


Digitimes melaporkan bahwa vendor tablet akan segera beralih ke Windows 8 dan chipset Intel untuk produk tablet mereka di masa depan, setelah tablet Android dianggap gagal memikat hati konsumen.

Banyak vendor tablet yang telah kecewa dengan kurang lakunya penjualan tablet non-iPad, seperti misalnya Acer yang baru-baru ini secara drastis terpaksa memotong lebih dari separuh dari perkiraan penjualan tablet mereka untuk tahun 2011 ini karena kurang laku di pasaran. Menurut Digitimes, vendor-vendor tablet Android ini menyalahkan kurang lakunya produk mereka karena ketidakstabilan OS Android dan masalah kompatibilitas yang sering ditemukan antara Android 3.0 dan 3.1.

Nvidia selaku penyedia CPU untuk tablet Android juga mengeluh dengan kurang lakunya tablet Android di pasaran. Jen-Hsun Huang, CEO dari Nvidia, menyalahkan tingginya harga yang dipatok para vendor tablet Android serta miskinnya koleksi aplikasi untuk tablet Android. Padahal kita tahu harga tablet Android sebenarnya sudah lebih murah dari Apple iPad, serta beberapa memiliki spesifikasi hardware yang lebih bagus. Jadi memang masalahnya ada pada ekosistem tablet Android itu sendiri.

Digitimes menyatakan bahwa Intel dan Microsoft telah mengungkapkan roadmap untuk tablet berbasis hardware Intel dengan ongkos produksi yang murah, CPU rendah daya 5W dan OS Windows 8 untuk mulai diberikan pada perangkat tablet mulai tahun 2012.

Lewat Windows 8, Microsoft telah berjanji untuk memberikan pengalaman pengguna yang "touch-friendly" sambil tetap mempertahankan fungsionalitas penuh dari PC, sesuatu yang diinginkan konsumen dengan ukuran layar yang juga cenderung meningkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar